Cara pindah paket tarif hitz ke Hura Hura

Konten [Tampil]
Pindah tarif Hura hura


Halo semuanya, kali ini kita akan membahas tentang salah satu operator di Indonesia yaitu axis. Axis merupakan salah satu penyedia layanan telekomunikasi yang hebat, mereka selalu memberikan promo promo yang murah. Salah satu promonya adalah menggunakan berbagai tarif. Mereka mempunyai tarif hitz, tarif Hura Hura, tarif super irit dan lain lainnya.

Axis juga menyediakan layanan Rabu rawit. Apa maksudnya? Rabu rawit merupakan hari dimana promo Axis dikeluarkan dengan harga yang murah. Saya sarankan menggunakan hari tersebut untuk membeli paket.

Lantas bagaimana sih cara pindah tarif ke Axis Hura Hura, tarif Gaol, tarif hitz, tarif hore. Caranya mudah anda hanya mengakses USSD yaitu *123*7# kemudian pilih tarif yang mana yang Anda inginkan. Akan tetapi anda harus mempunyai pulsa 5000 untuk dapat pindah tarif ke yang anda sukai tersebut.

Cara lainnya untuk pindah tarif Hura Hura, tarif Gaol, tarif hitz, atau tarif Axis irit adalah dengan mengunjungi website Axis yaitu di my.axisnet.id. ikuti langkah-langkah berikut untuk dapat berpindah tarif ya.

- pertama kunjungi my.axisnet.id. merupakan portal informasi mengenai SIM card anda.

Axisnet terbaru


- kemudian anda pilih login > daftar baru > isilah data sesuai dengan informasi anda. 
Msisdn : merupakan nomer Axis anda
Email : merupakan email anda
Jangan lupa isi juga captchanya yaa


- setelah itu anda akan menerima SMS mesra dari Axis yang memberikan tentang password anda. Kemudian silahkan anda login dengan password tersebut.


- kemudian anda akan langsung menuju beranda informasi kartu anda, kemudian klik menu > info tarif yaa.


- maka akan muncul berbagai tarif yang anda inginkan, disini saya ingin memindahkan tarif ke Hura Hura ya, maka tinggal cari Hura Hura. Kemudian klik ubah paket.


- akan muncul informasi mengenai konfirmasi pulsa anda, siapkan pulsa 5000 jika dari tarif selain awet irit, dan pulsa 50000 jika anda berasal dari awet irit, kemudian klik oke.



- selamat anda telah berganti paket, tinggal tunggu SMS dari Axis atau XL yaa

Demikianlah cara rubah tarif Axis Hura Hura, Axis hitz, Axis awet irit yaa. Jika anda perlu bantuan jangan sungkan bertanya ya



0 Response to "Cara pindah paket tarif hitz ke Hura Hura"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijaksana

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel