Contoh soal pengauditan terhadap utang voucher Pemeriksaan auditor

Konten [Tampil]
Contoh soal dan jawaban pengauditan terhadap utang voucher

PT Rafinternet adalah suatu perusahaan jasa yang memiliki usaha dibidang hosting paket. Mereka menggunakan sistem voucher dalam sistem pengendalian intern untuk pengeluaran kas.  Pada saat auditor melakukan audit, auditor meminta kepada anda untuk membuat semua daftar voucher yang belum terbayarkan hingga tanggal 31 Desember 2018, Tn Raffi telah menyuruh staffnya membuat apa yang diminta oleh auditor sebagai berikut;

No Voucher
Dibayar kepada
Jumlah Rupiah
12-3
PD NUSANTARA
30.000.000
12-30
FITRI TBK
5.000.000
12-44
CV PUTRA DEWA
4.500.000
12-45
Bank BNI
27.500.000
12-46
PT VERINA
2.500.000
Anda sebagai seorang auditor menggunakan beberapa voucher sebagai berikut yang dapat dipergunakan untuk verifikasi.

No Voucher
Kegunaan
12-44
Pembayaran biaya telepon dan air untuk periode 21 Desember 2018 sampai 20 Januari 2019 kepada CV PUTRA DEWA
12-46
Pembayaran jasa advertensi kepada PT VERINA sebanyak 2.500.000
1-1
Pembayaran bahan pembantu dan lain-lain bulan Desember 2018 Kepada PT BRAMA Rp 3.500.000
1-3
Pembayaran Gaji dan upah 16 Des-31Des Rp 2.500.000
1-5
Biaya Korespondensi bulan januari Rp 3.000.000
1-7
Pembelian barang dagangan Rp 70.000.000 FOB SEMARANG di terima 3 januari 2019
Pertanyaannya adalah
1. Sebutkan tujuan pemeriksaaan yang anda lakukan terhadap utang voucher?
2. Buatlah kertas kerja pemeriksaan terhadap utang voucher per 31 desember 2018 dan prosedur pemeriksaannya
3. Buatlah jurnal penyesuaian yang anda usulkan dalam pemeriksaan.

Jawab
1. Tujuan pemeriksaan adalah memastikan bahwa utang voucher yang tercantum dalam laporan keuangan didukung oleh bukti yang lengkap dan berasal dari transaksi masa lalu serta memastikan bahwa semua utang voucher pertanggal laporan posisi keuangan sudah benar.
2.
Kertas kerja pemeriksaan utang voucher
No Voucher
Dibayar ke
Saldo per book
Adjusment
Saldo Per audit
Debit
Kredit
12-3
PD NUSANTARA
30.000.000


30.000.000
12-30
FITRI TBK
5.000.000


5.000.000
12-44
CV PUTRA DEWA
4.500.000
4.500.000

-
12-45
Bank BNI
27.500.000


27.000.000
12-46
PT VERINA
2.500.000
2.500.000

-

Gaji dan upah


2.500.000
2.500.000

PT BRAMA


3.500.000
3.500.000
3. Jurnal penyesuaiannya adalah

Utang voucher
Rp 4.500.000

     Beban LAT

Rp 4.500.000
Utang voucher
Rp 2.500.000

     Utang advertensi

Rp 2.500.000
Beban gaji dan upah
Rp 2.500.000

    Utang voucher

Rp 2.500.000
Pembelian bahan pembantu
Rp 3.500.000

    Utang voucher

Rp 3.500.000
Demikianlah bahasan mengenai cara melakukan pemeriksaan utang voucher, semoga dapat mendai referensi anda

0 Response to "Contoh soal pengauditan terhadap utang voucher Pemeriksaan auditor"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijaksana

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel