Pengertian Data adalah: Definisi, Jenis-jenis dan fungsi Data

Konten [Tampil]
Apa yang dimaksud dengan data? Pengertian Data adalah sebuah kumpulan keterangan atau fakta mentah yang berupa simbol, angka, citra bahkan kata-kata yang didapatkan melalui proses pengamatan atau pencarian ke sumber-sumber tertentu. Rafinternet akan membahas semua hal mengenai data.

Sedangkan Definisi Data adalah kumpulan sebuah keterangan atau deskripsi dasar dari sebuah obyek atau hal yang diperoleh dari hasil pengamatan dan dapat diolah menjadi bentuk yang lebih banyak lagi seperti informasi, database bahkan solusi untuk setiap masalah.

pengertian data


Secara etimologi, istilah "Data" itu berasal dari bahasa latin yakni " Satunya " yang memiliki arti sesuatu yang diberikan. Dengan kata lain, data adalah hasil pengukuran atau pengamatan sebuah variabel yang bentuknya dapat berupa simbol, kata-kata, angka bahkan warna.

Baca Juga Pengertian Teknologi


Pengertuan Data Menurut Pendapat para ahli.

Berdasarkan pengertian apa itu data diatas, maka kita dapat merujuk pada beberapa pendapat para ahli sebagai berikut.
  • Arikunto Suharsono.
Pengertian Data Menurut Arikunto Suharsimi adalah semua angka dan fakta yang dapat dijadikan bahan untuk menyusun informasi.
  • Nuzulla Agustina
Pengertian Data Menurut Nuzulla Agustina, definisi data adalah sebuah keterangan mengenai hal yang sudah sering terjadi yang berupa himpunan fakta, angka, grafik tabel, gambar, lambang, kata, huruf yang dinyatakan melalui sebuah pemikiran dan obyek serta kondisi bahkan situasi.
  • Kuswadi dan Mutiara E.
pengertian data menurut Kuswadi dan mutiara adalah sekumpulan sebuah keterangan yang diperoleh dari pengamatan yang dapat berisi angka, sifat bahkan lambang.
  • Slamet Riyadi
Pengerian data menurut selamat Riyadi adalah kumpulan keterangan yang diperoleh dari pengamatan yang memiliki  data bisa berupa angka-angka atau lambang-lambang.
  • Kristanto
Menurut Kristanto, Pengertian data adalah sebuah fakta yang mentah mengenai obyek yang dapat mengurangi keridakpastian tentang sebuah keadaan atau kejadian.

Baca Pengertian E-Commerce

Fungsi Data Secara umum.

Pada dasarnya data memiliki hubungan dengan beberapa aspek kehidupan manusia .Akan tetapi penggunaan kata dan kalimat data lebih banyak berkaitan dengan teknologi dan kegiatan penelitian.

Mengacu pada definisi data, berikut adalah fungsi data secara umum sebagai berikut:
  1. Data berfungsi sebagai acuan dalam pengambilan suatu keputusan pemecahan permasalahan.
  2. Data berfungsi sebagai pedoman dalam penelitian dan perencanaan.
  3. Data berfungsi sebagai acuan implementasi kegiatan penelitian .
  4. Data berfungsi sebagai dasar evaluasi kegiatan yang sudah dilakukan di masa lalu.

Jenis data dan Klasifikasi Data.

Jenis data dapat dikelompokkan berdasarkan sifatnya, metode pemerolehan, waktu pengumpulan. 
1. Jenis Data berdasarkan Cara memperolehnya.
  • Data Sekunder , yaitu data yang sudah tersedia dari berbagai sumber yang sudah ada sebelumnya. Misalnya dari perpustakaan, dokumen penelitian terdahulu dan dari orang yang mengalaminya.
  • Data primer yaitu data yang baru dikumpulkan oleh peneliti dari subyek yang diteliti.
2. Jenis Data Berdasarkan Sumber perolehan.
  • Data Internal yaitu data yang diperoleh dari internal suatu organisasi yang menggambarkan organisasi secara menyeluruh. Misalnya informasi jumlah modal, jumlah pegawai, jumlah produksi dan lainnya.
  • Data eksternal yaitu data yang diperoleh melalui luar organisasi yang memproyeksikan berbagai faktor yang memperlihatkan organisasi tersebut. Contoh data eksternal adalah informasi tentang daya beli masyarakat.
3. Jenis Data Berdasarkan Sifatnya.
  • Data Kualitatif yaitu suatu data yang berbentuk dalam ukuran verbal, simbol bahkan gambar. Contoh Data kualitatif, kuesioner mengenai perilaku manusia yang memengaruhi perkembangan perusahaan.
  • Daya kuantitatif adalah data yang memproyeksikan dalam bentuk angka dan bilangan. Contoh data kuantitatif adalah harga saham, nilai pendapatan dan lain-lain.
4. Data berdasarkan waktu pengumpulan 
  • Dara cross section adalah data yang dikumpulkan pada waktu yang telah ditentukan untuk mengetahui keberadaan perusahaan pada keadaan tersebut. Contoh data cross section adalah data penelitian kuesioner.
  • Data berkala adalah data yang dikumpulkan oleh peneliti secara berkala dari waktu ke waktu sehingga dapat mengetahui perkembangan sebuah peristiwa. Contoh data berkala adalah data laporan keuangan.

Nah Pengertian data adalah definisi data, jenis-jenis data serta fungsi data telah saya sampaikan ya.

0 Response to "Pengertian Data adalah: Definisi, Jenis-jenis dan fungsi Data"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijaksana

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel